Minggu, 14 September 2008

MYOB Basic: Contoh Transaksi

TRANSAKSI SATU
Tgl: hari ini
Toko Mebel Murah Sentosa meminta quotation kepada kita, mengenai harga jual untuk 2 unit lemari pakaian dua pintu dan 2 unit meja makan.
Question: apa itu quotation?

Hint:
Menu: Command Centre ~ Sales ~ Enter Quotes
Selesai mengisi quotation, coba lihat ke list jurnal transaksi (Menu: Command Centre ~ Account ~ Account List)

TRANSAKSI DUA
Tgl: hari ini
Seorang konsumen, Jarot Rana, membeli satu buah meja komputer secara tunai. Jarot meminta barang dikirimkan ke kostnya, di Jl Kenanga 224 Yogyakarta. Jarot tidak dibebani ongkos kirim, karena kostnya dekat dengan gudang.

Hint:
Menu: Command Centre ~ Sales ~ Enter Invoice
Jarot belum tercatat sebagai konsumen, oleh karena itu, pada saat mengklik konsumen, kita perlu tambahkan nama konsumen baru dulu, klik NEW dan isikan data Jarot (kode konsumen INDV000001).
Setelah itu, baru lengkapi invoice. Pastikan
Memilih Payment Method: Cash
Paid Today diisi sebesar Balance Due

Eksplorasi: Coba klik button Detail, untuk apa button detail?
Setelah selesai klik button Record

Eksplorasi lagi: Setelah input transaksi penjualan ke Rana, coba cek ke jurnal penjualan … apa yang tertulis dalam jurnal itu adalah catatan akuntansi yang bernama JURNAL. (menu: Command Centres ~ Accounts ~ Transaction Journal, pilih tab Sales).
Lalu, coba cek ke account list … (menu: )
Lihat saldo rekening penjualan mebel, PPN Keluaran dan rekening kas di tangan (naik atau turun?).

TRANSAKSI TIGA
Tgl: hari ini
Seorang konsumen, Ratna Sutopo, membeli satu buah lemari pakaian dua pintu secara tunai. Ratna meminta barang dikirimkan ke kostnya, di Griya Putri Jakal Km 7 No. 156 E Yogyakarta. Ratna dibebani ongkos kirim sebesar Rp50.000.

Hint:
Serupa dengan perekaman penjualan kepada Jarot Rana.
Yang berbeda, pastikan anda menginputkan biaya angkut (Freight).

TRANSAKSI EMPAT
Tgl: hari ini
Toko Mebel Harapan Jaya menginformasikan melalui fax bahwa dia telah melunasi utangnya sebesar Rp12.000.000. Kas langsung ditransfer ke rekening Bank Lippo Giro milik kita. Biaya transfer ditanggung oleh Harapan Jaya.

Hint:
Menu: Command Centres ~ Sales ~ Receive Payment
Pastikan deposit to account diisi dengan: Bank Lippo Giro
Untuk payment method, karena belum ada metode transfer bank …. Saudara mesti menambahkan metode baru, dengan nama Transfer Bank (klik button NEW, lalu payment method diisi Transfer Bank dan method type pilih Other).

Insert: Eksplorasi: Coba klik button Detail di sebelah kanan listbox Payment Method. Apa yang perlu diketikkan di detail .. jika perusahaan menerima pembayaran melalui transfer bank.

Pastikan juga, anda telah menginputkan Rp12 juta di Amount Received dan Amount Applied.
Kemudian klik button Record ….. Transaksi ini selesai direkam.

Catatan
Anda lihat …. Ada banyak field yang mesti diisi dengan tepat … jadi jika penginput data tidak cukup cermat dan melakukan kesalahan di salah satu field di atas … bisa anda bayangkan … apa yang akan terjadi ….. ???? GIGO!


TRANSAKSI LIMA
Tgl: hari ini
Toko Mebel Murah Sentosa mengatakan bahwa dia setuju dengan quotation yang telah dikirimkan tadi pagi. Dia memutuskan untuk membeli dua unit lemari pakaian dua pintu dan dua unit meja makan secara kredit. Biaya angkut Rp200.000.

Hint:
Menu: Command Centres ~ Sales ~ Enter Invoice
Anda lihat … pada saat anda memilih konsumen Murah Sentosa … langsung ada jendela yang pop up yang menyajikan daftar quotation Toko Mebel Murah Sentosa …. Saudara tinggal pilih quotation tersebut ….
Pastikan saudara mengklik button “Change to Invoice” yang terletak di sudut kiri bawah …. Dan in second, warna pink (quotation) berubah menjadi warna biru (invoice).
Jangan lupa merekam biaya angkut.
Field Payment Method: pilih Other ….
Field Paid Today: kosongkan saja (jangan diisi … karena kredit)


TRANSAKSI ENAM
Tgl: hari ini
Hotel Makmur telpon dan meminta difaxkan quotation harga untuk perbaikan delapan buah spring bed dan dua buah lemari kantor.

Hint:
Serupa dengan transaksi satu

TRANSAKSI TUJUH
Tgl: hari ini
Hari ini, Dream Land mengirimkan enam spring bed @ Rp400.000. Perusahaan membayar lunas spring bed tersebut.

Hint:
Menu: Command Centre ~ Banking ~ Spend Money
Account berisi Kas di Tangan
Uncheck kotak Tax Inclusive
Amount: isikan Rp2.640.000 (hasil hitungan 6 x Rp400.000 ditambah 10% PPN Masukan)
Memo: pembelian spring bed dari dreamland
Account name: Persediaan Amount Rp2.400.000
Acount name: PPN Masukan Amount Rp240.000
Lalu klik button: Record


TRANSAKSI DELAPAN
Tgl: hari ini
Hari ini, kita akan mengangsur utang kepada Olimpic sebesar Rp10.000.000. Pembayaran dilakukan dengan mengeluarkan cek.

Pertanyaan kritis: Apa yang dimaksud dengan cek? Apakah buku tabungan dapat mengeluarkan cek?

Hint:
Menu: Command Centre ~ Banking ~ Spend Money
Account berisi Bank Lippo Giro
Uncheck kotak Tax Inclusive
Amount: isikan Rp10.000.000
Memo: pelunasan utang kepada Olimpic
Account name: Utang Dagang
Lalu klik button: Record


TRANSAKSI SEMBILAN
Tgl: hari ini
Uti Mutiara membeli satu set meja makan dan satu set meja kursi teras. Uti Mutiara membayar dengan kartu kredit MasterCard nomor 7777 8888 5555 4444, atas nama dia sendiri. Uti Mutiara meminta agar perabot dikirimkan ke rumahnya, Jl Cupu Watu 113 Klaten. Uti Mutiara dibebani biaya angkut sebesar Rp100.000.

Hint:
Serupa dengan pencatatan penjualan tunai (jangan lupa lho, isi paid today sebesar nilai transaksi). Yang berbeda adalah: Payment Method (pilih MasterCard) dan klik button Details (di kanan Payment Method). Pastikan anda mengklik radio button Group with Undeposited Fund.

Catatan: dalam kasus pembayaran dengan kartu kredit dan kartu debet …. Konsumen akan dianggap lunas … sekalipun perusahaan belum terima kas saat itu … (hanya menyimpan copy slip pembayaran dengan kartu tersebut). Karena, perusahaan akan segera menerima kas ….


TRANSAKSI SEPULUH
Tgl: hari ini
Jiji Sujiwo membeli satu buah kasur springbed dan satu buah lemari pakaian dua pintu.
Jiji Sujiwo membayar dengan kartu debet BCA, nomor 2345 6677 3333 4444, atas nama dia sendiri. Perabot akan dikirimkan ke rumahnya, Jl Bantul Km 13 DIY. Jiji dikenai biaya angkut Rp50.000.

Hint:
Serupa dengan perekaman kasus penjualan ke Uti Mutiara. Hanya saja, kita perlu menambah payment method: Debet BCA


TRANSAKSI SEBELAS
Tgl: hari ini
Kreasi Aluminium datang untuk menagih utang. Kita mengeluarkan cek untuk melunasi seluruh utang ke Kreasi Aluminium.

Hint:
Serupa dengan perekaman transaksi pelunasan utang ke toko Olimpic.


TRANSAKSI DUA BELAS
Tgl: hari ini
Hotel Makmur telpon kembali dan sepakat dengan harga perbaikan springbed dan lemari. Perusahaan mengirim teknisi untuk reparasi ke Hotel Makmur. Dieprkirakan reparasi selesai dalam waktu empat hari. Hotel Makmur membayar uang muka sebesar Rp1.000.000. Sisanya akan dilunasi empat hari kemudian pada saat reparasi telah selesai.

Hint:
Serupa dengan penjualan tunai, tetapi field: paid today hanya diisi Rp1.000.000 saja. (Tidak seluruh nilai invoice dibayar lunas pada hari ini).


TRANSAKSI TIGA BELAS
Tgl: hari ini
Perusahaan membayar listrik sebesar Rp200.000.

Hint:
Serupa dengan perekaman transaksi pelunasan utang ke toko Olimpic.
Account: pilih Kas di Tangan
Uncheck kotak Tax Inclusive
Account name: pilih Biaya Utilitas


TRANSAKSI EMPAT BELAS
Tgl: hari ini
Perusahaan membayar air sebesar Rp100.000.

Hint:
Serupa dengan perekaman transaksi pembayaran listrik. Air juga termasuk biaya utilitas.
Account: pilih Kas di Tangan
Uncheck kotak Tax Inclusive
Account name: pilih Biaya Utilitas


TRANSAKSI LIMA BELAS
Tgl: hari ini
Seorang konsumen membeli satu buah springbed. Dia membayar tunai dan dia membawa kendaraan sendiri, sehingga dia tidak membutuhkan jasa pengiriman.

Hint:
Serupa dengan perekaman kasus penjualan tunai. Tambahkan saja, konsumen baru, dengan nama Konsumen Tunai (tanpa nama).


TRANSAKSI ENAM BELAS
Tgl: hari ini
Frontline datang dan menawarkan meja komputer keren dengan harga Rp275.000 per unit (termasuk pajak). Perusahaan memutuskan untuk membeli empat unit meja computer keren (Kode: P2005, nama item: Meja Komputer Keren) secara kredit.

Hint:
Menu: Command Centre ~ Account ~ Record Journal Entry
Memo: Pembelian kredit P-2005 empat unit dari Frontline
PAstikan anda uncheck Tax Inclusive
PAstikan anda uncheck radio button Purchase (Acquisition)
Account: Persediaan Debit Rp1.000.000
Account: PPN MAsukan Debit Rp100.000
Account: Utang Dagang Credit Rp1.100.000

Setelah selesai merekam transaksi pembelian, maka kita perlu merekam item persediaan baru tersebut (Meja Komputer Keren).


TRANSAKSI TUJUH BELAS
Karyawan dibayar gaji mingguan. Berikut rincian gaji yang harus dibayar hari ini.

Lolita (Kasir) Rp180.000
Teo (Bag Reparasi Mebel) Rp200.000
Pati (Driver) Rp120.000
Tomi (Bag Reparasi Mebel) Rp180.000
Ratih (Bag administrasi) Rp200.000

Hint:
Hitung total gaji yang dibayarkan, kemudian rekam dengan menggunakan menu
Command Centre ~ Banking ~ Spend Money.
Bebankan ke Biaya Gaji ….


TRANSAKSI DELAPAN BELAS
Perusahaan memiliki utang sebesar Rp48.000.000. Tempo utang tersebut 5 tahun, bunga 12% per tahun (flat). Hari ini, perusahaan harus menyetorkan uang untuk membayar angsuran utang bulanan dan bunga ke bank.

Perhitungan:
Angsuran pokok utang: Rp48 juta dibagi 60 bulan = Rp800.000 per bulan
Bunga dibayar: Rp48 juta dikali (12% kali 5 tahun) dibagi 60 bulan = Rp480.000 per bulan

Hint:
Gunakan menu Spend Money. Secara logika, angsuran pokok dan bunga sebaiknya dibebankan ke rekening apa? ….


TRANSAKSI SEMBILAN BELAS
Masih ingat, seharian ini, ada beberapa konsumen yang membayar dengan kartu kredit dan kartu debet. Sementara, kas yang diterima dari transaksi tersebut direkam dalam rekening dengan nama: Kas Belum Disetorkan. Pada saat perusahaan telah menerima kas dari Perusahaan Kartu Kredit atau Bank Terkait, maka saldo Kas Belum Disetorkan mesti dialokasikan ke rekening yang terkait.

Perusahaan telah menerima pelunasan dari Perusahaan Kartu Kredit MASTER atas transaksi kartu kredit yang terjadi hari ini.

Hint:
Menu: Command Centres ~ Banking ~ Prepare Bank Deposits
Deposits to Account: Bank Lippo Giro
Select Receipt by: Payment Method
Isikan MasterCard di listbox di sebelah kanan Payment Method.
Klik dibawah kolom Deposited.
Klik button Record

Jadi, apa gunanya menu Prepare Bank Deposits?


TRANSAKSI DUA PULUH
Pati, salah seorang karyawan perusahaan, mengajukan permohonan untuk meminjam uang ke perusahaan sebesar Rp300.000, karena ayahnya sakit.

Hint:
Perusahaan belum punya rekening untuk merekam transaksi pemberian pinjaman kepada karyawan. Perusahaan harus membuat rekening baru:
Kode 1-6000 Aktiva Lancar Lain (Detail)
Beirkutnya, rekam transaksi ini menggunakan menu Spend Money.


TRANSAKSI DUA PULUH SATU
Dalam pengendalian yang baik, seyogyanya, setiap akhir hari, perusahaan menyetorkan kas hasil penjualan dalam hari tersebut ke rekening bank. Coba lihat, berapa besarnya saldo kas di tangan, pada akhir hari ini, setelah semua transaksi tersebut di atas?
Kita akan menyisakan saldo kas di tangan satu juta … untuk uang kembalian penjualan besok pagi.

Hint:
Gunakan menu: Command Centre ~ Banking ~ Receive Money
Deposit to Account: Bank Lippo Giro
Uncheck: Tax Inclusive
Payor: Toko Kita (buat nama baru, kalau tidak ada)
Amount Received = sebesar saldo kas akhir hari dikurangi Rp1 juta.
Payment method: Cash
Memo: setoran hasil penjualan harian ke rekening Lippo Giro
Account name: Kas di Tangan

Tidak ada komentar: